Apakah Kamu Punya Cinderella Syndrom? Ini Tandanya!

Puan Bisa
2 min readDec 3, 2021

--

Illustrasi oleh Green Maggot

Puan pasti tahu film Cinderella kan? Tentunya Puan udah nggak asing lagi sama kisah dongeng klasik ini. Selain di film, istilah Cinderella juga dikenal di dunia nyata loh, yaitu sindrom Cinderella Complex. Yuk! Kita cari tahu lebih jauh tentang Cinderella Complex dan tanda-tandanya!

Cinderella Complex pertama kali diperkenalkan oleh Colette Dowling, seorang terapis dalam bukunya “The Cinderella Complex: Women’s Hidden Fear of Independence”.Cinderella Complex adalah sikap dan rasa takut (tertekan) yang dialami perempuan, sehingga perempuan tidak berani memanfaatkan sepenuhnya kemampuan otak dan kreativitasnya (Dowling, 1995).

Sindrom Cinderella Complex tanpa sadar membuat perempuan ingin diurus oleh orang lain sehingga sangat ketergantungan dan nyaris tidak bisa untuk hidup mandiri. Meskipun belum bisa dikategorikan sebagai gangguan secara psikologis, sindrom Cinderella Complex ada kaitannya dengan gangguan psikologis, yaitu gangguan kepribadian dependen.

Kecenderungan mengidap sindrom Cinderella Complex salah satunya dapat dipengaruhi oleh pola asuh loh, Puan. Misal terlalu sering dimanja saat masa kecil, sehingga tidak diajarkan proses dari suatu upaya. Namun, perempuan yang terlihat mandiri juga bisa mengalami Cinderella Complex loh! Yuk, simak tanda-tanda dari Cinderella Complex!

Tanda sindrom Cinderellla Complex :

  1. Takut mengambil risiko
  2. Terlalu bergantung dengan orang lain
  3. Tanpa sadar terlalu mengabdikan sebagian besar energi untuk mendapatkan cinta
  4. Memiliki perasaan tidak berdaya
  5. Merasa dirinya tidak cukup berharga dibandingkan orang lain
  6. Mudah menyerah
  7. Merasa inferior
  8. Kesulitan dalam menentukan keputusan sendiri

Puan, ada yang merasa pernah ngalamin tanda-tanda di atas? Meskipun begitu, jangan langsung berpikir kamu mengalami sindrom Cinderella Complex yaa… Apalagi sampai membuat kamu stress… Tetap harus konsultasi dengan tenaga medis profesional ya, Puan!

Banyak yang mengalami Cinderella Complex merasa bahwa mereka baik-baik saja, sehingga menjadi kurang kooperatif. Oleh karena itu, untuk dapat “sembuh” dari Cinderella Complex ini harus dari kesadaran pengidap sindrom ini, bahwa terdapat hal yang salah di dalam dirinya atau tidak.

Kecenderungan Cinderella Complex ini bisa mempengaruhi cara perempuan berintekraksi dengan lingkungannya loh, Puan! Contohnya ketika menghadapi kesempatan untuk mengembangkan diri dan menghadapi masalah. Maka dari itu, nantikan terus konten-konten Puan yang lainnya yaa, agar kita dapat terus berkembang bersama!

--

--

Puan Bisa
Puan Bisa

Written by Puan Bisa

Komunitas perempuan muda yang mendukung pengembangan karir, self-improvement, dan mental health. #MariBerkembangBersama

No responses yet