Keren! Intip 5 Sutradara Perempuan Indonesia Beserta Karyanya
Siapa bilang sutradara itu hanya lingkup pekerjaan laki-laki saja? Eitss, jangan sampai salah ya Puan, perempuan juga bisa dan ikut andil dalam urusan menggarap film.
Sutradara perempuan memang jumlahnya baru sedikit, apalagi di Indonesia. Walaupun begitu, karya mereka tidak kalah keren dari kebanyakan sutradara laki-laki. Nahh, tulisan kali ini akan membahas mengenai 5 sosok sutradara perempuan Indonesia kece-kece. Yuk disimak!
Upi Avianto
Sutradara perempuan ini sudah mempunyai karya film seperti Realita, Cinta dan Rock’n Roll, 30 Hari Mencari Cinta, My Stupid Boss. Tak hanya itu, Upi menjadi sutradara perempuan pertama yang menggarap salah satu film superhero Bumi Langit Universe dengan judul Sri Asih. Semakin gak sabar ya Puan menunggu karya terbaru dari seorang Upi Avianto? Tapi sebelum itu, apa Puan sudah pernah menonton salah satu karya Upi? Kalau belum, buruan nonton!
Nia Dinata
Puan tahu nggak kalau Nia Dinata dikenal lewat karya filmnya yang berjudul Arisan! yang berhasil mendapatkan piala Citra untuk Film Cerita Panjang Terbaik di tahun 2004. Tak hanya itu, pada pertengahan tahun ini 2 film original karya Nia Dinata yang bekerja sama dengan Netflix direncanakan akan tayang lho, Puan! Penasaran kan? Ditunggu saja ya Puan!
Gina S.Noer
Puan, siapa yang menonton film Dua Garis Biru? Nahh.. film itu merupakan hasil besutan Gina sebagai sutradara. Tidak hanya itu Puan, Gina juga menggarap film berjudul Cinta Pertama, Kedua & Ketiga. Walaupun baru dua film yang ia sutradarai, namun karir Gina dalam industri film sangat berpengaruh, karena ia juga menjadi penulis skenario untuk film-film Indonesia lainnya.
Mouly Surya
Sutradara perempuan ini berhasil meraih prestasi melalui film Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak hingga kancah Internasional seperti Sitges International Fantastic Film Festival, Spanyol 2017 Festival International du Film de Femmes de Sal (FIFFS), Maroko 2017, Asian Film Awards 2018 dan sempat masuk deretan Film Berbahasa Asing Terbaik untuk maju ke dalam ajang Oscar 2019. Tidak hanya itu Puan, Mouly juga dipercaya untuk menggarap film Trigger Warning yang nantinya akan tayang di Netflix dengan Jessica Alba sebagai pemerannya. Sangat takjub ya Puan dengan prestasi Mouly Surya.
Sammaria Simanjuntak
Puan, sutradara perempuan ini melakukan debut pertamanya melalui film Cin(T)a. Kemudian ia lanjut menggarap film Demi Ucok dan berhasil memenangkan penghargaan dalam ajang Festival Film Indonesia 2012 dan Indonesia Movie Awards 2013. Sammaria juga mempunyai karya terbaru film original Netflix yang berjudul Guru-Guru Gokil. Keren banget gak sih Puan?
Itu dia 5 sutradara perempuan keren yang sudah ikut andil dalam perfilman dalam negeri bahkan sampai ke luar negeri. Semakin penasaran kan Puan untuk menunggu karya-karya dari sutradara perempuan hebat di atas? Jangan lupa ya Puan untuk terus mendukung perfilman Indonesia!
REFERENSI:
Author:
Yuri Giantini