Sepertinya pandemi membuat sebagian orang terdorong untuk melakukan segala kegiatan/pekerjaan supaya mereka mencapai titik produktif. Namun pernah kah kamu merasa cemas ketika melihat orang lain produktif dan menganggap dirimu masih terlalu bersantai? Yup, hal itu dinamakan productivity anxiety.
Apa itu productivity anxiety dan mengapa terjadi?
Productivity anxiety merupakan rasa cemas yang terjadi ketika kamu menganggap dirimu kurang produktif dibanding orang lain. Hal ini muncul ketika kamu melihat orang disekelilingmu melakukan aktivitas produktif sehingga membuatmu timbul kecemasan diikutin rasa bersalah karena menggagap dirimu terlalu bersantai. Dengan begitu, menjadikan kamu untuk terus berusaha melakukan kegiatan dan menjadi lebih suka terus bekerja.
Hal ini bisa menjadi lebih parah bila kamu sampai merasakan kegelisahan dengan menganggap bahwa kegiatan yang kamu lakukan masih belum cukup dan terus ingin melakukan sesuatu.
Cobalah mulai sekarang kamu melihat ke dalam diri sendiri dan bertanya “Apakah aku terjebak dalam productivity anxiety?”
Nahh, sebelum dirimu terjebak lebih jauh dalam keadaan tersebut, sebaiknya kamu simak 3 langkah untuk mengurangi productivity anxiety-mu!
- Batasi membuka media sosial
Bukalah media sosial hanya 15–20 menit dalam sehari, Puan. Bahkan, kamu dapat memutuskan sendiri konten apa yang ingin kamu lihat di media sosial, dengan memanfaatkan fitur mute agar tidak melihat konten / postingan yang mentrigger kecemasan mu.
2. Jangan membandingkan diri dengan orang lain
Berhentilah membandingkan dirimu dengan orang lain, Puan. Kamu bisa ucapkan kalimat seperti “Kegiatan saat ini sudah cukup untuk membuat aku produktif” Dengan begitu, kecemasan yang kamu rasakan dapat berkurang.
3. Buat daftar rutinitas
Tuliskan rutinitasmu dari hari Senin-Minggu. Hal ini sama saja seperti kamu membuat to do list. Dengan membuat list tersebut, kamu akan lebih fokus dan tertata baik bahwa kegiatan yang kamu jalani adalah sudah cukup dan tidak perlu menambahkan kegiatan/pekerjaan di luar daftar tersebut.
Kegiatan ataupun pekerjaan yang kamu lakukan saat ini sudah cukup produktif bagimu, Puan. Jangan pernah berpikir bahwa kamu harus terus terlihat sibuk dari teman-temanmu. Kesehatan dirimu itu nomor satu! Jadi, kurangi kecemasanmu tersebut dengan melakukan 3 hal di atas ya.
REFERENSI:
Author:
Yuri Giantini