Tujuan Hidup Tak Harus Sama, Ini Penyemangat Buat Kamu!

Puan Bisa
2 min readDec 24, 2021

--

Sumber : cakapcakap.com

Pernah nggak Puan mempertanyakan tujuan hidup Puan yang sebenarnya? atau Puan merasa bahwa Puan tidak memiliki tujuan hidup, merasa bahwa tidak seperti orang lain yang hidupnya memiliki tujuan yang jelas. Setiap orang di dunia ini pasti mempunyai keinginan, impian, dan tujuan dalam hidup yang ingin mereka wujudkan. Tujuan hidup bisa dibilang adalah panduan kita untuk menjalani kehidupan.

Seperti yang kita ketahui, di dunia ini ada banyak kehidupan jadi tentu saja tiap orang dengan kehidupannya masing-masing memiliki tujuan hidup yang berbeda. Jadi memiliki tujuan hidup yang berbeda merupakan hal yang wajar karena kita pasti mempunyai prioritas masing-masing. Ibaratnya begini Puan, ketika kita berada di suatu tempat tentunya kita tidak akan melihat ke arah yang sama.

Namun, seringkali orang merasa rendah dengan jalan hidupnya, merasa tidak punya tujuan. Padahal setiap orang mempunya tujuan dan proses hidup yang berbeda-beda. Berikut adalah penyemangat buat Puan yang sedang merasakan hal tersebut

“Jangan bandingkan prosesmu dengan orang lain karena tak semua bunga tumbuh dan mekar bersamaan” -unknown

“Setiap orang berpikir dengan cara yang berbeda-beda. Rute mana pun yang diambil, tidak ada yang salah.” -C.H

“Jika kamu belum menemukan jalan hidup, bisa jadi jalan tersebut ada di tempat yang kamu selama ini hindari.”

“Tidak perlu membandingkan dirimu dengan diri orang lain, setiap manusia sudah punya kehidupannya masing-masing. Yang bisa kita lakukan adalah terus berusaha.”

“Yang paling berharga bukanlah seberapa cepat kamu bisa mewujudkan mimpi, namun seberapa banyak manfaat yang bisa kamu berikan ke orang lain saat mimpi tersebut akhirnya terwujud.”

Jadi begitu Puan, tak usah merasa sedih atau mengutuk diri apabila kamu tidak bisa seperti orang lain. Semua orang mempunyai timeline nya masing-masing, dan tentunya proses yang berbeda-beda. Jadi tetap semangat ya, Puan! Tetap fokus pada tujuan kamu. Mimin yakin kamu pasti bisa!

--

--

Puan Bisa
Puan Bisa

Written by Puan Bisa

Komunitas perempuan muda yang mendukung pengembangan karir, self-improvement, dan mental health. #MariBerkembangBersama

No responses yet